my inspiration

Semar Mendem

0

Mendem dalam bahasa jawa artinya Mabuk. Tapi resep kue yang satu ini dijamin tidak memabukan, tapi kalau makannya 100 potong mungkin bisa mendem beneran he...he...

Bahan:

1. 200gr beras ketan,cuci bersih lalu rendam.
2. 100cc santan direbus
3. 1/4 sdt garam
4. daun pandan untuk hiasan

Pertama-tama :
Kukus ketan hingga setengah matang,angkat.Taruh ditempat,tuangi dengan santan,garam,dan daun pandan,aduk rata.Kukus kembali hingga matang kemudian sisihkan.

Kedua, Buat Isi:
1.Haluskan 3butir bawang merah,1siung bawang putih,tumbar,dan garam.Panaskan minyak,tumis bumbu halus hingga harum,tambahkan 200 gr daging ayam giling dan gula pasir,daun salam dan 200cc santan kental.Masak hingga adonan terserap dan matang.

Ketiga, ambil satu sendok ketan kemudian masukkan isi lalu dibentuk bulat lonjong, lakukan sampai ketan habis.

Keempat, buat kulit:
3 butir telur dicampur terigu dan garam secukupnya kemudian aduk sampai rata. Tuang 1 sendok adonan ke dalam wajan bundar.

Kelima, bungkus ketan yang sudah diisi dengan kulit yang sudah didadar, supaya kelihatan cantik, hiasi dengan potongan daun pandan.

keenam, Siap sisajikan dan selamat menikmati.

0 komentar:

Posting Komentar